Selasa, 27 Maret 2012

Manusia Dan Keindahan

         Keindahan adalah merupakan suatu ciri dan sifat, dari orang, hewan, objek, tempat suatu gagasan atau pendapat yang memberikan pengalaman tentang kesenangan, bermakna, dan kepuasan. Keindahan menurut saya dapat diartikan sebagai suatu keadaan yang enak dipandang cantik, indah, sangat bagus dan juga elok. Keindahan dalam arti luas itu mencakup beberapa faktor yaitu : - keindahan seni, - keindahan alam, - keindahan moral, - keindahan intelektual. Keindahan seni yaitu suatu keindahan yang berbentuk gambar, benda, seni rupa dan sebagainya, yang dibuat oleh tangan manusia. Sedangkan keindahan alam alam adalah suatu bentuk keindahan yang mencakup seperti keindahan gunung, sungai, air terjun, bukit, dan sebagainya. Keindahan dalam arti estetik yaitu hubungan seseorang dengan segala sesuatu yang diserapnya. Kontemplasi adalah suatu proses bermeditasi, merenungkan atau berfikir penuh dan mendalam untuk mencari nilai-nilai, makna, manfaat dan tujuan atau niat suatu hasil penciptaan. Dalam kehidupan sehari-hari orang mungkin berkontemplasi dengan dirinya sendiri atau mungkin juga dengan benda-benda ciptaan tuhan atau dengan peristiwa kehidupan tertentu yang berkenaan dengan dirinya atau diluar dirinya. Sedangkan ekstansi adalah dasar dalam diri manusia untuk menyatakan, merasakan, dan menikmati sesuatu yang indah.

         Renungan yaitu diam memikirkan sesuatu, atau memikirkan sesuatu dengan dalam. Merenung bisa menghasilkan berbagai karya seni yaitu dengan memikirkan sesuatu yang bisa menginspirasi kita untuk bisa membuat sesuatu yang indah, seperti musik, gambar, dan keindahan lainnya. Merenung juga bukan hanya itu saja, tetapi juga sering dilakukan jika kita sedang dalam masalah kesulitan, dan kita selalu merenung dan berfikir untuk bisa memecahkan masalah tersebut.

         Keserasian berasal dari kata serasi, serasi dari kata dasar Rasi artinya cocok, sesuai, atau kena benar . Kata cocok, sesuai atau kena benar mengandung unsur pengertian perpaduan, ukuran dan seimbang. Perpaduan misalnya orang berpakaian antara kulit dan warnanya yang dipakai cocok. Sebaliknya orang hitam memakai wana hijau, tentu makin hitam. Warna hijau pantas dipakai oleh orang berkulit kuning. Atau ke pasar menggunakan pakaian pesta, atau sebaliknya berpesta menggunakan pakaian santai, dan lain-lain. Hal seperti ini tentu tidak serasi dan kur ang cocok, kurang kena. Dan tentu akan dikatakan oleh setiap orang “ Sayang” atau kata-kata lain yang menunjukkan kekecewaan. Oleh karena yang memandang itu merasa kecewa dengan adanya hal yang kurang serasi . Dalam memadu rumah dan halaman, rumah yang bagus dengan halaman luas dan tersusun rapi dengan bunga-bunga yang indah, orang akan memuji keserasian itu. Tetapi sebaliknya, rumah yang bagus yang tidak mempunyai halaman tentu orang akan mengatakan “ Sayang” . Jadi dalam hal memadu rumah dan halaman itu ada unsur ukuran- ukuran yang seimbang.

Selasa, 20 Maret 2012

Manusia Dan Cinta Kasih

         Cinta adalah sebuah perasaan yang diberikan tuhan pada sepasang manusia untuk saling mencintai, saling melengkapi, dan menutupi kekurangan atau kelebihan satu sama lain, cinta itu tidak dapat dipaksakan, cinta datang secara tiba-tiba, bahkan disaat kita tidak sadari cinta datang dengan sendirinya. Cinta itu diawali dari saling berpandangan kepada lawan jenis, perkenalan, pendekatan, rasa suka, sayang, lalu turun kehati, bahkan ada sebuah pepatah yang bilang (cinta itu berawal dari mata turun kehati) dan timbullah rasa cinta itu. Cinta itu indah, namun kepedihan yang ditinggalkannya kadang berlangsung lebih lama dari cinta itu sendiri dan cinta itu bisa nyenengin banget, tapi juga bisa sangat nyakitin, tapi terkadang rasa sakit dari cinta itu bisa jadi indah kalo kita udah terbiasa. (hahaha ... jadi curhat) Lanjut deh. Cinta itu adalah sesuatu yang murni, putih, tulus dan suci. Menurut saya pribadi cinta itu dapat membuat orang itu termotivasi untuk menjadi lebih baik daripada sebelum dia mengenal cinta itu. Cinta tidaklah sebatas kata-kata saja, karena cinta jauh lebih berharga dari harta karun apapun yang termahal didunia. Kasih sayang? Kata kasih selalu berkaitan dengan kata cinta, Karena sebelum timbulnya perasaan cinta, tentunya diawali dengan rasa kasih sayang. Kasih sayang itu lebih abadi sifatnya, ketika kita sayang sama seseorang kita takut kehilangannya. Tetapi cinta bisa berubah menjadi benci. Rasa sayang membuat kita ingin memiliki dan dimiliki. Rasa cinta membuat kita ingin menguasai.
         Cinta menurut ajaran agama, agama memberikan ajaran cinta pada manusia. Dalam kehidupan manusia, cinta menampakkan diri dalam berbagai bentuk, kadang-kadang seseorang mencintai dirinya sendiri atau orang lain. Atau istri dan anaknya, hartanya, atau Allah Dan Rasulnya. Berabagai bentuk cinta ini bisa kita dapat dalam Al Qur’an.
         Kemesraan yaitu perasaan simpati yang akrab, kemesraan adalah hubungan akrab pria dan wanita yang sedang dimabuk asmara maupun yang sudah berumah tangga. Kemesraan yaitu merupakan perwujudan kasih sayang yang telah mendalam, dan kemesraan adalah perwujudan dari cinta.
         Pemujaan menurut saya adalah suatu bentuk ibadah media untuk berkomunikasi antara manusia dengan tuhan, dengan mengagumi dan bersyukur kepada sang pencipta atas segala yang telah diberikannya kepada kita. Pemujaan dapat dilakukan ditempat-tempat ibadah menurut kepercayaan agama nya masing-masing, seperti contoh saya seorang muslim, saya melakukan pemujaan atau ibadah di masjid dengan cara sholat dan berdoa memohon kepada Allah SWT.
         Belas kasih adalah kebajikan satu dimana kapasitas emosional empati dan simpati untuk penderitaan orang lain dianggap sebagai bagian dari cinta itu sendiri. Belas kasih dapat dilakukan dengan cara meringankan beban orang lain, saling membantu sesama manusia dan saling tolong menolong. Karena kita dalam bermasyarakat tidak dapat hidup sendiri, dan kita itu saling membutuhkan satu sama lain.
         Cinta kasih erotis yaitu kehausan akan penyatuan yang sempurna, cinta kasih erotis tiap kali di campurbaurkan dengan pengalaman yang dapat diekplosif berupa jatuh cinta. Tetapi setelah yang dikatakan terlebih dahulu pengalaman intimitas, kemesraan yang tiba-tiba ini pada hakekatnya hanya sementara. Keinginan sexual menuju kepada penyatuan diri, untuk meredakan ketegangan yang menyakitkan. Dengan demikian bahwa, cinta kasih erotis merupakan atraksi individual belaka maupun pandangan bahwa cinta kasih erotis itu, tidak lain dari perbuatan kemauan.

Selasa, 13 Maret 2012

Konsepsi Ilmu Budaya Dasar Dalam Kesusastraan

           Sastra berasal dari kata castra yang berarti tulisan, sastra meliputi segala bentuk dan macam tulisan yang dibuat oleh manusia, seperti catatan ilmiah, kitab, surat, dan undang-undang. Menurut saya dalam arti khusus sastra adalah suatu ekspresi gagasan dan perasaan manusia yang dapat kita gunakan dalam suatu konteks kebudayaan, pengertian seni adalah, seni merupakan ide, gagasan, suara hati, gejolak jiwa yang diekspresikan melalui unsur tertentu seperti gambar, musik, atau suatu keindahan lainnya yang dapat kita nikmati. Sastra dan seni menurut saya sangat erat hubungannya dengan ilmu budaya dasar, karena budaya indonesia sangatlah erat hubungannya dan menunjukkan adanya sastra dan seni didalamnya.
         
           Prosa adalah karya sastra yang berbentuk cerita bebas, tidak terikat oleh rima, irama, dan kemerduan bunyi seperti layaknya puisi. Bahasa prosa itu seperti bahasa sehari-hari. Dan menurut isinya, prosa terdiri dari prosa fiksi dan nonfiksi. – Prosa fiksi adalah prosa yang berupa cerita, rekaan, atau khayalan pengarangnya. Contohnya adalah novel, dongeng, dan cerita pendek. – Prosa nonfiksi adalah begitupun sebaliknya yang tidak berdasarkan dengan rekaan atau khayalan pengarangnya, tetapi berisi hal yang berupa informasi aktual dan pengamatan si pengarang. Contohnya adalah artikel, opini, biografi, iklan dan sebagainya.
             
            Pengertian puisi, puisi adalah ungkapan, ekspresi atau curahan hati yang kita tuangkan dalam media tertulis. Puisi itu memiliki banyak jenis, ada puisi cinta, puisi persahabatan, puisi kemerdekaan, dan banyak lagi puisi lainnya. Dalam membuat puisi tentunya tidak hanya sekedar mengarang kata-kata indah, tetapi agar karangan kita dapat dibilang puisi, maka harus memenuhi syarat atau ciri puisi yang menggunakan kualitas estetiknya atau selain arti semantiknya. Cara penyair dalam membangun kreativitas puisinya yaitu dengan membuat puisi dengan kata-kata yang bermakna, dan dapat dipahami maksut dari puisi itu. Contohnya puisi cinta harus dapat membawa suasana hati pembaca kedalam suasana hatinya dengan membaca puisi tersebut.

Senin, 05 Maret 2012

manusia dan kebudayaan


            Dalam ilmu eksakta, manusia dipandang sebagai kumpulan dari partikel-partikel atom yang membentuk jaringan-jaringan sistem yang dimiliki oleh manusia (ilmu kimia), manusia merupakan kumpulan dari berbagai sistem fisik yang saling terkait satu sama lain dan merupakan kumpulan dari energi (ilmu fisika), manusia merupakan makhluk biologisyang tergolong dalam golongan makhluk mamalia (biologi).
            kebudayaan yaitu sesuatu yang akan memengaruhi tingkat pengetahuan dan meliputi sistem ide atau gagasan yang terdapat dalam pikiran manusia, sehingga dalam kehidupan sehari-hari, kebudayaan itu bersifat abstrak. Kata budaya atau kebudayaan itu sendiri berasal dari bahasa Sanskerta yaitu buddhayah, yang merupakan bentuk jamak dari buddhi (budi atau akal) diartikan sebagai hal-hal yang berkaitan dengan budi dan akal manusia. Secara lebih rinci, banyak hal-hal yang dapat kita pelajari tentang definisi kebudayaan. Bagaimana cara pandang kita terhadap kebudayaan, serta bagaimana cara untuk menetrasi kebudayaan yang faktanya telah mempengaruhi kebudayaan lain.
            Hubungan antara manusia dengan kebudayaan sangatlah erat karena budaya yang berkembang disekitar masyarakat sangat berpengaruh pada pembentukan watak dan sifat individual masing-masing sehingga kedua hal tersebut tidak bisa dilepaskan satu sama lainnya